Text
PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN
Corporate social responsibilitymerupakan bentuk tanggung jawab perusahaan untuk memperbaiki masalah sosial dan lingkungan yang terjadi akibat aktivitas operasional perusahaan, sedang penerapan good corporate governance pada dasarnya memiliki tujuan untuk memberi kemajuan terhadap kinerja suatu perusahaan dengan terlayaninya semua kepentingan pihak yang berkepentingan terhadap perusahaan.
Tujuan penelitian adalah adalah (a) Untuk menguji secara empiris pengungkapan corporate social responsibility berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (b) Untuk menguji secara empiris penerapan good corporate governance berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Teknik pengumpulan data dengan metode dokumentasi berupa laporan keuangan tahunan perusahaan manufaktur yang diperoleh melalui Bursa Efek Indonesia. Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis dapat disimpulkan (1) Pengungkapan Corporate Social Responsibility berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Dengan mengadakan praktik pertanggungjawaban sosial perusahaan dapat meningkatkan citra perusahaan baik dimata masyarakat maupun pemegang saham, selain itu juga penerapan tanggung jawab sosial perusahaan dapat menjaga keharmonisan hubungan antara perusahaan dengan stakeholder sehingga membantu kelancaran bisnis perusahaan (2) Penerapan GoodCorporate Governance berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.Jika perusahaan menerapkan GoodCorporate Governancediharapkan kinerja perusahaan akan menjadi lebih baik, dengan meningkatnya kinerja perusahaan dapat meningkatkan harga saham perusahaan sebagai indikator dari nilai perusahaan, sehingga nilai perusahaan meningkat.
Kata kunci: CSR, GCG dan Nilai Perusahaan
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain