Text
ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI AUDIT DELAY (Pada Perusahaan Property and Real Estate yang terdaftar di BEI)
Salah satu karakteristik kualitatif dalam penyampaian laporan keuangan adalah relevan, yang dapat dilihat dari ketepatanwaktu pelaporan. Ketepatanwaktu ini dapat dilihat dari audit delay, yaitu jangka waktu antara tanggal tutup buku hingga tanggal laporan auditor. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, solvabilitas, kompleksitas perusahaan, ukuran KAP, dan opini audit terhadap audit delay. Objek penelitian ini adalah perusahaan Property Real and Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012-2015.
Dalam penelitian ini teknik pengambilan sampel dengan menggunakan proposive sampling dan kriteria yang telah ditentukan maka jumlah perusahaan sebanyak 28 perusahaan. Data yang digunakan adalah laporan keuangan yang telah dipublikasikan melalui website www.idx.co.id. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan analisis regresi berganda.
Hasil penelitian ini membuktikan bahwa rata-rata audit delay yang terjadi adalah sebesar 81 hari. Hasil pengujian secara parsial variabel yang berpengaruh terhadap audit delay yaitu profitabilitas, ukuran KAP dan opini audit, sedangkan untuk variabel ukuran perusahaan, solvabilitas, dan kompleksitas perusahaan tidak mempengaruhi audit delay. Pengujian secara simultan menyimpulkan bahwa semua variabel independen berpengaruh secara serentak terhadap variabel dependen.
Kata kunci: audit delay, ukuran perusahaan, profitabilitas, solvabilitas, kompleksitas perusahaan, opini audit, ukuran KAP.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain