Text
PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN PERTUMBUHAN POTENSIAL TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN LQ-45 DI BURSA EFEK INDONESIA
INTISARI
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh likuiditas, leverage, profitabilitas, dan pertumbuhan potensial terhadap kebijakan dividen. Dalam penelitian ini likuiditas diukur menggunakan rumus current ratio (CR), leverage diukur menggunakan debt to equity ratio (DER), profitabilitas diukur menggunakan return on equity (ROE), pertumbuhan potensial diukur menggunakan rumus pertumbuhan potensial (PP) dan kebijakan dividen diukur menggunakan rumus dividend payout ratio (DPR).
Populasi dalam penelitian yaitu seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Sampel yang diambil adalah perusahaan LQ 45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2014 sampai 2016. Total sampel penelitian adalah 21 perusahaan LQ 45 yang ditentukan melalui purposive sampling. Metode analisis dari penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda.
Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa likuiditas tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen. Hal ini dikarenakan ada faktor lain yaitu untuk dialokasikan kepada pembelian aset perusahaan tiap tahun. Leverage tidak berpengaruh terhadap kebijakan dividen. Hal ini dikarenakan dalam pasar modal indonesia pergerakan harga saham dan penciptaan nilai tambah DPR disebabkan oleh faktor psikologis pasar. Return On Equity (ROE) berpengaruh terhadap kebijakan dividen. Hal ini mengindikasikan bahwa semakin tinggi nilai ROE maka akan berdampak pada besarnya pembayaran dividen kepada para pemegang saham. Pertumbuhan potensial berpengaruh terhadap kebijakan dividen yang artinya semakin besar kebutuhan perusahaan dimasa yang akan datang maka perusahaan akan menahan labanya dan tidak membagikan dividennya kepada para pemegang saham atau investor.
Kata kunci: Likuiditas, Leverage, Profitabilitas, Pertumbuhan Potensial, dan Kebijakan Dividen.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain