Text
PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL DAN PENGUNGKAPANNYA TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus Pada Perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital yang diproksikan dengan Value Added Intellectual Coefficient (VAICTM), Pengungkapan intellectual capital yang diproksikan dengan indeks pengungkapan modal intelektual dengan 81 item terhadap nilai perusahaan yang diproksikan dengan Price to Book Value (PBV) dengan Kinerja keuangan sebagai variabel intervening yang diprosikan dengan Return On Equity (ROE) melalui laporan keuangan dan laporan tahunan perusahaan yang telah disusun oleh perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling pada perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO) yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2011-2015 dan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampel sebanyak 60 perusahaan yang melakukan Initial Public Offering (IPO). Metode analisis yang digunakan adalah analisis jalur(path analysis).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa intellectual capital berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan dan intellectual capital juga bepengaruh positifsecara langsung maupun tidak langsung terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan sebagai variabel intervening.Kinerjakeuangan berpengaruh positifterhadapnilaiperusahaansedangkan pengungkapan intellectual capital berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan dan pengungkapan intellectual capital juga bepengaruh positif secara langsung maupun tidak langsung terhadap nilai perusahaan melalui kinerja keuangan sebagai variabel intervening.
Kata Kunci: intellectual capital, pengungkapan intellectual capital, kinerja keuangan, dan nilai perusahaan.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain