Text
PENGARUH RETURN ON EQUITY, PRICE EARNING RATIO, EARNING PER SHARE DAN FIRM SIZE TERHADAP HARGA SAHAM PADA PT BHAKTI INVESTAMA, Tbk PERIODE 2011-2016
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui pengaruh dari Return on Equity (Roe), Price Earnings Ratio (Per), Earning Per Share (Eps), dan Firm Size (Fs) terhadap Harga Saham (Hs) perusahaan PT Bhakti Investama, Tbk. Jenis penelitian berupa penelitian kuantitatif menggunakan pendekatan asosiatif dengan menganalisis data sekunder. Populasi dari penelitian ini adalah PT Bhakti Investama, Tbk di Bursa Efek Indonesia, dengan menggunakan laporan keuangan perusahaan tahun 2011-2016. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini peneliti tidak menggunakan sampel tetapi populasi karena sifat dari penelitian ini adalah studi kasus, obyek yang diteliti hanya satu perusahaan yaitu PT Bhakti Investama, Tbk. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan SPSS 23. Hasil uji kelayakan model dengan layak atau tidak variabel tersebut sebesar 653,636 dengan signifikansi sebesar 0,029 jauh lebih kecil dari 0,05 (a=5%), dengan demikian Return on Equity (Roe), Price Earning Ratio (Per), Earning Per Share (Eps), dan Firm Size (Fs) mempunyai kelayakan model terhadap Harga Saham (Hs) perusahaan PT Bhakti Investama, Tbk. Sedang hasil uji hipotesis nilai signifikansi variabel Return on Equity (Roe) 0,034, dan Firm Size (Fs) 0,024, sehingga Return on Equity (Roe)dan Firm Size (Fs) berpengaruh terhadap harga saham karena signifikansi < 0,05 (a=5%) sedangkan nilai variabel Price Earning Ratio (Per) 0,181 dan Earning Per Share (Eps) 0,090 sehingga tidak berpengaruh harga saham karena signifikansi > 0,05 (a=5%).
Kata-kata Kunci: Return on Equity (Roe), Price Earning Ratio (Per), Earning Per Share (Eps), Firm Size (Fs) dan Harga Saham (Hs)
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain