Text
PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA BISNIS WANITA BATIK MANGROVE SURABAYA
Penelitian ini bertujuan untuk menguji danmenganalisispengaruh kompetensi SDM yang terbagi atas pengetahuan (knowledge),keterampilan (skill),dan kemampuan (ability)terhadap kinerja bisnis pada UMKM batik mangrove Surabaya.Sumber data pada penelitian ini berupa data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada responden.
Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode simple random sampling pada UMKM batik mangrove dan berdasarkan dari kriteria yang telah ditentukan maka terdapat populasi sebanyak 60 pelaku usaha batik mangrove dan diperoleh sampel sebanyak 38 orang wanita usaha batik mangrove di Surabaya. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS (Statistical Product and Service Solutions).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi pengetahuan (knowledge) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja bisnis dengan koefisien regresi sebesar 0,344 dan tingkat signifikansi 0,002. Variabel kompetensi keterampilan (skill) berpengaruh positif dan signifikan terhdap kinerja bisnis dengan koefisien regresi sebesar 0,258 dan tingkat signifikansi 0,024 dan begitu juga dengan variabel kompetensi kemampuan (ability) yang berpengaruh positif dan signifikan yang memiliki koefisien regresi sebesar 0,260 dan signifikansi 0,001.
Kata kunci:kompetensi pengetahuan (knowledge), kompetensi keterampilan (skill), kompetensi kemampuan (ability), dan kinerja bisnis.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain