Text
PENGARUH KINERJA KEUANGAN TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN PROPERTYAND REAL ESTATEYANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kinerja keuangan yang diukur menggunakan Current Ratio, Return On Equity, Debt Equity Ratio, Net Profit Margin, Price Earning Ratio terhadap harga saham perusahaan property and real estate yang terdaftar di Bursa efek Indonesia periode tahun 2012-2016.
Penelitian ini menggunakan metode kausal komparatif (Causal-Comparatif Research) yang menjelaskan hubungan sebab dan akibat antara 2 variabel atau lebih. Pada penelitian ini menggunakan metode Purposive sampling dari 48 perusahaan property and real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI), maka didapatkan 15 perusahaan yang digunakan pada penelitian ini. Metode analisis data menggunakan metode kuantitatif. Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda dengan alat bantu SPSS.
Hasil uji kelayakan model (uji F) menunjukkan bahwa Current Ratio, Return On Equity, Debt Equity Ratio, Net Profit Margin, Price Earning Ratio dan penelitian ini layak digunakan untuk penelitian selanjutnya. Hasil dari uji t menunjukkan bahwa Current berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham, Return On Equity berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham,Debt Equity Ratio berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap harga saham ,Net Profit Margin berpengaruh positif tidak signifikan terhadap harga saham ,Price Earning Ratio berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham.
Kata Kunci : Current Ratio, Return On Equity, Debt Equity Ratio, Net Profit Margin, Price Earning Ratio, harga saham.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain