Text
PENGARUH DANA ALOKASI UMUM, DANA BAGI HASIL DAN PENDAPATAN ASLI DAERAH TERHADAP BELANJA DAERAH DAN ANALISIS FLYPAPER EFFECT KAB/KOTA DI PROVINSI JAWA TIMUR
ABSTRAK
Tujuan dalam penelitian ini mengetahui pengaruh Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Bagi Hasil (DBH) dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) terhadap Belanja Daerah serta untuk mengetahui adanya flypaper effect pada pengaruh DAU dan PAD terhadap Belanja Daerah melalui laporan realisasi anggaran yang telah disusun oleh BPKP Provinsi Jawa Timur.
Populasi yang digunakan dalam penelitian Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur yang terdiri atas 29 Kabupaten dan 9 Kota selama periode 2012-2016. Teknik pengambilan sampel menggunakan full sampling, sampel penelitian berjumlah 38 Kabupaten/Kota. Adapun teknik analisis menggunakan regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS (Stastistical Product and Service Solutions).
Hasil pengujian kelayakan model menunjukkan bahwa DAU, DBH dan PAD layak untuk dijadikan prediktor belanja daerah. Sumbangan efektif yang diberikan oleh semua model terhadap belanja daerah sebesar 96,0%. Hasil pengujian hipotesis memperlihatkan masing-masing variabel DAU, DBH dan PAD berpengaruh signifikan dan positif terhadap belanja daerah. Kondisi ini mengindikasikan semakin tinggi tingkat DAU, DBH dan PAD akan berpengaruh terhadap peningkatan belanja daerah. Hasil pengujian juga ditemukannya flypaper effect, artinya kebijakan belanja daerah lebih didominasi oleh jumlah DAU daripada PAD.
Kata Kunci : DAU, DBH, PAD dan Belanja Daerah
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain