Text
PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN LABEL HALAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK WARDAH DI KOTA SURABAYA
INTISARI
Dengan pertumbuhan ekonomi yang baik, jumlah penduduk yang banyak, dan mayoritas penduduk adalah muslim, Indonesia adalah pasar yang mengiurkan untuk pemasaran suatu produk. Terutama untuk produk kosmetik, agar dapat menguasai pasar di negeri sendiri, salah satu dari strategi tersebut adalah label halal, kualitas produk dan harga dari suatu produk.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas produk, harga dan label halal sebagai variabel independen terhadap keputusan pembelian Kosmetik Wardah di Surabaya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen Kosmetik Wardah di Surabaya. Sampel yang digunakan adalah 100 konsumen Wardah di Surabaya. Dengan menggunakan teknik Purposive Sampling. Jenis data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan kuisioner dan teknik analisis yang digunakan adalah regresi berganda.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas produk berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian produk wardah, harga berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian wardah dan label halal berpengaruh signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian wardah. Hasil koefisien determinasi berganda (??2) pada penelitian ini sebesar 0,735 atau 7,35.
Kata kunci: Kualitas Produk, Harga, Label halal dan Keputusan pembelian
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain