Text
PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP RETURN SAHAM SYARIAH
Banyak faktor yang mempengaruhi tingkat return saham syariah, sehingga tujuan dari penelitian untuk menguji pengaruh profitabilitas diukur dengan return on investment (ROI), ukuran perusahaan (size), good corporate governance (GCG) yang diukur dengan kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dan komite audit terhadap return saham syariah.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan adalah perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII) selama periode 2013-2017. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 14 perusahaan yang terdaftar secara berturut-turut dari total keseluruhan sebanyak 30 perusahaan. Periode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 5 tahun, sehingga data yang akan diolah berjumlah 60 data. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda menggunakan progam SPSS versi 25.
Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa variabel return on investment, ukuran perusahaan berpengaruh terhadap return saham syariah. Untuk variabel kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan komite audit tidak berpengaruh terhadap return saham syariah.
SA-19171 | A19/171 Mar p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain