Text
"AUDIT MANAJEMEN ATAS FUNGSI SUMBER DAYA MANUSIA DI RS. BHAYANGKARA SURABAYA"
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktifitas dan efektivitas pengelolaan fungsi sumber daya manusia (SDM) di RS. Bhayangkara Surabaya mulai dari perencanaan, rekrutment, seleksi dan penempatan, pelatihan dan pengembangan, perencanaan dan pengembangan, penilaian kinerja, kompensasi dan balas jasa, keselamatan dan kesehatan kerja, kepuasan kerja sampai dengan pemutusan hubungan kerja sumber daya manusia (SDM).
Penelitian ini adalah penelitian yang menggunakan pendekatan kualitatif dengan format deskriptif. Penelitian ini menghimpun data yang termasuk dalam golongan sumber data primer yaitu data yang dihasilkan oleh informan bagian SDM RS. Bhayangkara Surabaya. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data deskriptif kualitatif yang dikelompokkan berdasarkan kondisi, kriteria, penyebab dan akibat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan, rekrutment, seleksi dan penempatan, perencanaan dan pengembangan karier, kompensasi dan balas jasa, keselamatan dan kesehatan kerja serta kepuasan kerja sumber daya manusia (SDM) masih belum berjalan efektif sedangkan untuk pelatihan dan pengembangan, penilaian kinerja dan pemutusan hubungak kerja (PHK) sumber daya manusia (SDM) sudah berjalan efektif.
Kata kunci: Audit Manajemen, Fungsi Sumber Daya Manusia
SA-20049 | A20/049 Dim a | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain