Text
"PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL, AKUNTABILITAS, DAN TRANSPARANSI PENGELOLAAN KEUANGAN DAERAH TERHADAP KINERJA PEMERINTAH DAERAH (Studi Pada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Gresik)"
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh pengendalian internal, akuntabilitas, dan transparansi pengelolaan keuangan daerah terhadap kinerja pemerintah daerah pada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Gresik.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Responden yang digunakan adalah pegawai pada Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Gresik. Sampel dalam penelitian ini diperoleh menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh 130 responden dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, dari 130 kuesioner yang dibagikan terdapat 1 kuesioner yang gugur karena hilang. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Linier Berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pengendalian internal, akuntabilitas, dan transparansi pengelolaan keuangan daerah berpengaruh positif terhadap kinerja pemerintah daerah. Hal ini menunjukkan bahwa pegawai Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Gresik mampu melaksanakan tugas pemerintahan secara optimal, sehingga dapat mencapai tujuan organisasi pemerintah dalam memberikan kinerja pemerintah kepada masyarakat. Dengan demikian, seluruh hipotesis dalam penelitian ini terbukti kebenarannya.
Kata kunci: Pengendalian Internal, Akuntabilitas, Transparansi, dan Kinerja pemerintah.
SA-20069 | A20/069 Fat p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain