Text
PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN TERHADAP KINERJA MANAJERRIAL MELALUI JOB RELEFANT INFORMATION DAN PERSEPSI INOVASI
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengaruh partisipasi anggaran terhadap kinerja manajerial melalui job relevant information dan persepsi inovasi sebagai variabel intervening.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode survey yang dilakukan dengan cara membagikan kuesioner secara langsung kepada responden. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh atau perwakilan dari departemen, divisi, serta bawahan yang terlibat dalam proses penyusunan anggaran, sehingga diperoleh sampel sebanyak 45 responden. Populasi penelitian ini adalah perusahan PT Boma Bisma Indra (PERSERO). Metode analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) dengan menggunakan WarpPLS versi 3.0.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa partisipasi anggaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja manajerial dan job relevant information. Sedangkan partisipasi anggaran tidak berpengaruh signifikan terhadap persepsi inovasi. Selanjutnya job relevant information dan persepsi inovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja manajerial. Selain itu partisipasi anggaran secara tidak langsung signifikan mempengaruhi kinerja manajerial melalui job relevant information, sedangkan partisipasi anggaran secara tidak langsung tidak signifikan mempengaruhi kinerja manajerial melalui persepsi inovasi.
SA-19267 | A19/267 Ann p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain