Text
"IMPLEMENTASI PRINSIP-PRINSIP GOOD GOVERNMENT GOVERNANCE DAN E-GOVERNMENT SINGLE WINDOW DALAM MENINGKATKAN KINERJA ORGANISASI PELAYANAN PUBLIK (Studi Empiris pada Unit Pelayanan Terpadu Satu Atap SIOLA)"
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi prinsip-prinsip good government governance dan e-government single window dalam meningkatkan kinerja organisasi pelayanan publik serta dampak implementasi pada Unit Pelayanan Terpadu Satu Atap Siola Kota Surabaya. Prinsip yang digunakan pada penelitian ini adalah partisipasi, aturan hukum, transparansi, daya tanggap, berorientasi konsensus, keadilan, efektivitas dan efisiensi, akuntabilitas dan visi strategis. Elemen sukses electronic government adalah dukungan, kapasitas dan nilai.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif, informan terdiri dari Staf Sekretariat, Staf Pelayanan dan Staf Informasi serta masyarakat yang memiliki pengalaman pengurusan perizinan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan wawancara, teknik analisis data dimulai dari reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Unit Pelayanan Terpadu Satu Atap Siola Kota Surabaya telah mengimplementasikan dengan baik sembilan prinsip menurut United Nation Development Program (UNDP) dengan adanya maklumat pelayanan dan fasilitas yang telah disediakan. Implementasi e-government single window telah berjalan sesuai dengan adanya dukungan sosialisasi, kapasitas yang dapat menghubungkan antara organisasi perangkat daerah serta nilai yang berperan penting dalam peningkatan kinerja organisasi pelayanan publik, namun masih terdapat masyarakat yang tetap memilih pelayanan secara tatap muka langsung. Peningkatan jumlah berkas yang dapat terselesaikan dengan cepat adalah dampak implementasi yang telah dilaksanakan dengan baik.
Kata Kunci: Good Government Governance, Single Window, Kinerja Organisasi.
SA-20101 | A20/101 Yul i | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain