Text
EVALUASI PENGELOLAAN KEUANGAN DESA BERDASARKAN ASAS TRANSPARAN,AKUNTABEL,PARTISIPATIF, TERTIB DAN DISIPLIN ANGGARAN
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan keuangan di Desa Candibinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman dievaluasi berdasarkan asas-asas transparan, akuntabel, partisipatif, serta tertib dan disiplin anggaran.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara dan dokumentasi dengan satuan kajiannya yaitu pengelolaan keuangan desa, transparan, akuntabel, partisipatif, serta dilaksanakan dengan tertib dan disiplin anggaran. Teknik analisis yang digunakan yaitu dengan metode triangulasi, kemudian dibandingkan dengan indikasi-indikasi yang mencerminkan asas transparan, akuntabel, partisipatif, serta tertib dan disiplin anggaran.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemerintah Desa Candibinangun telah melaksanakan setiap tahap pengelolaan keuangan desa dengan baik serta sesuai dengan asas-asas transparan, akuntabel, partisipatif, serta tertib dan disiplin anggaran. Meskipun ada beberapa hambatan yaitu tidak dapat digunakannya aplikasi SISKEUDES secara maksimal dan kurangnya kompetensi beberapa perangkat desa dalam menggunakan aplikasi tersebut. Adapun solusi dalam mengatasi kekurangan tersebut yaitu dengan menganggarkan biaya untuk pemasangan jaringan intranet yang memadai serta pelatihan dan pendampingan secara rutin dari dinas terkait guna meningkatkan kompetensi perangkat desa.
SA-19299 | A19/299 Ard p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain