Text
PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KETEPATAN WAKTU PELAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BEI
Penelitian ini dibuat dengan tujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai pengaruh good corporate governance terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Ketepatan waktu penyampaian laporan keuangan merupakan salah satu indikator penting yang dapat digunakan dalam pengambilan keputusan bagi pengguna laporan keuangan, sehingga informasi yang terdapat dalam laporan keuangan akan menjadi tidak relevan apabila terlambat dalam penyampaiannya. Good corporate governance pada penelitian ini diukur dengan komisaris independen, kepemilikan asing, rapat komite audit dan kualitas audit.
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2014 sampai dengan 2018. Dari total sampel dalam penelitian ini, terdapat 92,9% perusahaan yang menyampaikan laporan keuangannya dengan tepat waktu, sedangkan 7,1% diketahui tidak tepat waktu dalam menyampaikan laporan keuangannya. Teknik analisis yang digunakan adalah metode analisis regresi logistik pada tingkat signifikansi 0,05 dengan software SPSS versi 25.
Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa komisaris independen berpengaruh terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan sedangkan kepemilikan asing, rapat komite audit dan kualitas audit tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan.
Kata kunci: Ketepatan waktu, komisaris independen, kepemilikan asing, rapat komite audit, kualitas audit
SA-20144 | A20/144 Nur p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain