Text
PENGARUH KINERJA KEUANGAN DAN EKONOMI MAKRO TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kinerja keuangan dan
ekonomi makro terhadap harga saham perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia (BEI).
Sampel penelitian dengan metode purposive sampling pada sektor aneka
industri, terhadap 162 laporan keuangan tahun 2014 sampai 2017. Teknik analisis
regresi berganda dengan program Statistical Product and Service Solution (SPSS)
versi 23.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (a) Return On Equity
berpengaruh positif terhadap harga saham, (b) Debt Equity Ratio berpengaruh
positif terhadap harga saham, (c) Earning Per Share tidak berpengaruh terhadap
harga saham, (d) Price Earning Ratio tidak berpengaruh terhadap harga
saham, (e) Dividend Per Share berpengaaruh positif terhadap harga saham, (f)
Tingkat Suku Bunga tidak berpengaruh terhadap harga saham, (g) Kurs Nilai
Tukar tidak berpengaruh terhadap harga saham. Dengan adjusted R square 0,313
atau sebesar 31,3% mempengaruhi variabel dependen dan sisanya sebesar 68,7%
dipengaruhi oleh variabel lain.
SA-19328 | A19/328 Ahm p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain