Text
"ANALISIS PENERAPAN PSAK 105 - PEMBIAYAAN MUDHARABAH PADA BMT UGT SIDOGIRI SURABAYA"
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan PSAK 105 tentang pembiayaan mudharabah pada BMT UGT Sidogiri Surabaya yang meliputi pengakuan, pengukuran, penyajian, dan pengungkapan. Objek dalam penelitian ini dilakukan di BMT UGT Sidogiri Surabaya.
Jenis penelitian yang digunakan oleh penulis adalah penelitian kualitatif. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan membandingkan kondisi objektif yang terjadi di BMT dengan PSAK 105. Penulis melakukan wawancara dengan pihak yang berwenang, mengumpulkan informasi terkait pembiayaan mudharabah di BMT, dan mengumpulkan data dalam bentuk dokumen pembiayaan mudharabah; Penulis menganalisis kesesuaian antara perlakuan pembiayaan mudharabah pada BMT dengan PSAK 105; dan Hasil dari kegiatan analisis tersebut dibuat kesimpulan apakah seluruh perlakuan akuntansi pembiayaan mudharabah pada BMT telah sesuai dengan PSAK 105.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa BMT UGT Sidogiri Surabaya tidak sepenuhnya menerapkan kebijakan tentang penyaluran pembiayaan mudharabah sesuai dengan PSAK 105. Hal ini terdapat ketidaksesuaian pada pengakuan investasi dalam hal pengakuan dana yang disalurkan oleh pemilik dana, pengakuan kerugian dalam hal pengakuan kerugian sebelum akad mudharabah berakhir dibentuk penyisihan kerugian investasi, dan pengungkapan dalam hal pengungkapan penyisihan kerugian investasi. Namun pada pengakuan keuntungan, pengakuan piutang, pengakuan beban, pengukuran, dan penyajian telah sesuai dengan PSAK 105.
Kata Kunci: pengakuan, pengukuran, penyajian, pengungkapan.
SA-20183 | A20/183 Alf a | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain