Text
IMPLEMENTASI PROGRAM E FILING DAN TINGKAT KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP UPAYA PENINGKATAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI (STUDI PADA PEDAGANG PASAR TURI BARU SURABAYA)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji bukti empiris pengaruh implementasi program e-filling terhadap upaya peningkatan kepatuhan wajib pajak dan pengaruh tingkat kesadaran wajib pajak terhadap upaya peningkatan kepatuhan wajib pajak.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dan data penelitian ini diperoleh melalui kuesioner. Teknik pengambilan sampel menggunakan simpel random sampling, sehingga populasi penelitian ini adalah pedagang Pasar Turi Baru Surabaya yang mempunyai NPWP dan terdaftar sebagai wajib pajak di KPP Surabaya dengan sampel sebanyak 75 responden. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis linier berganda dengan menggunakan program SPSS 22.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Implementasi program e-filling berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kepatuhan wajib pajak, dan Tingkat kesadaran wajib pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan kepatuhan wajib pajak.
Kata kunci: e-filling, kesadaran, kepatuhan.
SA-21025 | A21/025 Nur i | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain