Text
PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, DANA ALOKASI KHUSUS, DANA ALOKASI UMUM DAN DANA BAGI HASIL TERHADAP PENGALOKASIAN BELANJA MODAL
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis apakah Pertumbuhan Ekonomi, Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Bagi Hasil (DBH) berpengaruh terhadap Pengalokasian Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 – 2019.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kabupaten/kota di wilayah Provinsi Jawa Timur dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 38 kabupaten/kota yang mana terdiri dari 29 kabupaten dan 9 kota dengan periode penelitian tahun 2017 – 2019 diperoleh sampel sebanyak 114 responden. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa laporan realisasi anggaran yang disajikan dalam laporan Badan Pusat Statistik Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 – 2019.
Alat uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Linear Berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa: 1) Pertumbuhan Ekonomi tidak berpengaruh terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur, 2) Dana Alokasi Khusus berpengaruh positif terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur, 3) Dana Alokasi Umum berpengaruh positif terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur dan 4) Dana Bagi Hasil berpengaruh positif tehadap Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur.
Kata Kunci : Pertumbuhan Ekonomi (PE), Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Bagi Hasil (DBH) dan Belanja Modal (BM).
SA-21100 | A21/100 Mar p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain