Text
PENGARUH KOMPETENSI PEMERINTAH DESA, PARTISIPASI MASYARAKAT DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP AKUNTABILITAS PENGELOLAAN DANA DESA (STUDI KASUS DESA DI KEC. MEGANTI KAB. GRESIK)
Akuntabilitas dalam pengelolaan dana desa merupakan suatu tuntutan bagi pemerintah desa sebagai pengelola dana desa sebagai wujud implementasi dari Undang-Undang No 6 tahun 2014 tentang Desa. Faktor pengaruh yang timbul terkait akuntabilitas pengelolaan dana desa yaitu kompetensi pemerintah desa, partisipasi masyarakat dan pemanfaatan teknologi informasi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi pemerintah desa, partisipasi masyarakat dan pemanfaatan teknologi informasi terhadap akuntabilitas pengelolaan dana desa pada desa di wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan responden sejumlah 113 orang yang terdiri dari perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang ada di 12 desa di wilayah Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis linear berganda dengan menggunakan program SPSS versi 23. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi pemerintah desa dan partisipasi masyarakat tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas pengelolaan dana desa, dan pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh positif terhadap akuntabilitas pengelolaan dana desa. Kata Kunci : Kompetensi Pemerintah Desa, Partisipasi Masyarakat, Pemanfaatan Teknologi Informasi
SA-21105 | A21/ 105 naf p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain