Text
"PENGARUH PENERAPAN GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Kasus Pada Perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di BEI) "
Penlitian ini memiliki tujuan untuk, menganalisis dan menguji pengaruh penerapan Good Corporate Governance (GCG) dan struktur modal terhadap nilai perusahaan. Variabel Good Corporate Governance (GCG) diukur menggunakan kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional, dewan komisaris independen, komite audit. Dan struktur modal diukur dengan Debt Equity Ratio (DER). Sedangkan variabel nilai perusahaan sebagai variabel dependen diukur dengan menggunakan Tobins’Q.
Jenis Penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Property dan Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2017-2019, yang berjumlah 57 perusahaan. Pengambilan sample menggunakan purposive sampling, dan berdasarkan kriteria yang ditertapkan diperoleh sebanyak 15 perusahaan. Sumber data yang digunakan merupakan laporan keuangan dan annual report. Metode yang digunakan untuk menganalisis data yaitu, analisis regresi linier berganda, dibantu dengan program SPSS (Statictical Product and Service Solution).
Hasil penelitian diketahui bahwa kepemilikan manajerial, dewan komisaris independen, dan komite audit tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kepemilikan institusional dan struktur modal yang berpengaruh terhadap nilai perusahaan.
Kata Kunci: Good Corporate Governance, struktur modal, dan nilai perusahaan.
SA-21191 | A21/191 ria p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain