Text
"PENGARUH TEKANAN, KESEMPATAN, RASIONALISASI DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KECURANGAN AKUNTANSI"
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh tekanan, kesempatan, rasionalisasi dan pengendalian internal terhadap kecurangan akuntansi di Kantor Akuntan Publik. Variabel independen pada penelitian ini adalah tekanan, kesempatan, rasionalisasi dan pengendalian internal sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah kecurangan akuntansi.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan oleh peneliti yaitu Kantor Akuntan Publik yang berstatus aktif yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada tahun 2019. Penelitian menggunakan survey melalui email dengan 118 responden dari akuntan yang bekerja pada Kantor Akuntan Publik yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Republik Indonesia Tahun 2019 sebnyak 279 KAP. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tekanan dan rasionalisasi berpengaruh positif terhadap kecurangan akuntansi, variabel pengendalian internal berpengaruh negatif terhadap kecurangan akuntansi dan kesempatan tidak berpengaruh terhadap kecurangan akuntansi.
Kata kunci: Kecurangan Akuntansi, Tekanan, Kesempatan, Rasionalisasi, Pengendalian Internal
SA-21220 | A21/220 ari p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain