Text
AKUNTABILITAS PENGELOLAAN ALOKASI DANA DESA DI DESA WONOPLINTAHAN KECAMATAN PRAMBON KABUPATEN SIDOARJO
Anggaran Alokasi Dana Desa setiap tahunnya mengalami peningkatan
anggaran. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk menganalisis
penerapaan sistem akuntabilitas dalam pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa
Wonopolitahan Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo melalui penjabaran
pada tahap perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan pertanggungjawaban dari
prinsip-prinsip akuntabilitas.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan
pendekatan kualitatif. Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder yang
dilakukan dengan teknik pengumpulan data dan wawancara dan dokumentasi.
Teknis analiasis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis
trianggulasi. Tahap yang dilakukan oleh peneliti di mulai dari pengumpulan data,
kemudian reduksi data, dan uji keabsahan data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem akuntabilitas dalam
pengelolaan Alokasi Dana Desa (ADD) pada tahap perencanaan, pelaksanaan dan
pengawasan telah menerapkan prinsip tranparansi dan akuntabilitas. Sedangkan
pada tahap pertanggungjawaban Alokasi Dana Desa baik secara teknis maupun
administrasi dilakukan melalui pembuatan Surat Pertanggungjawaban (SPJ)
sebagai bentuk pertanggungjawaban. Namun terkait hal ini masih diperlukan
adanya bimbingan dari pemerintahan Kecamatan Prambon.
Kata Kunci: alokasi dana desa, perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan
pertanggungjawaban
SA-21259 | A21/259 kez a | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain