Text
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI DAN LINKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA GURU PADA MADRASAH TSANAWIYAH IBNU HUSAIN SURABAYA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan, motivasi, dan lingkungan kerja terhadap kinerja guru pada Madrasah Tsanawiyah Ibnu Husain Surabaya.
Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru pada Madrasah Tsanawiyah Ibnu Husain Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh dengan menyebar kuisioner sebanyak 45 responden dengan menggunakan teknik sampling jenuh, yaitu teknik penentuan sample dengan cara mengambil seluruh anggota populasi sebagai responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan alat bantu aplikasi SPSS (Statistical Product and Service Solutions) Versi 24.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Gaya Kepemimpinan berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap kinerja guru dengan koefisien regresi sebesar 0,687. Motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja guru dengan koefisien regresi sebesar 0,032. Lingkungan kerja berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap kinerja guru dengan koefisien regresi sebesar 0,367.
Kata kunci : Gaya Kepemimpinan, Motivasi, Lingkungan Kerja, dan Kinerja Guru .
SM-20109 | M20/109 Ana p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain