Text
PENGARUH PROFITABILITAS, STRUKTUR MODAL DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN SEKTOR PERTANIAN YANG TERDAFTAR DI BEI
Nilai perusahaan dapat mencerminkan nilai asset yang dimiliki oleh perusahaan dan semakin tinggi nilai perusahaan maka perusahaan memiliki citra yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui pengaruh profitabilitas, struktur modal, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan. Dalam penelitian ini profitabilitas diproksikan dengan Return On Assets (ROA), struktur modal dengan Debt to Equity Ratio (DER), ukuran perusahaan dengan SIZE, dan nilai perusahaan dengan Price Book Value (PBV).
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode kausal komparatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu perusahaan sektor pertanian yang terdaftar di BEI selama periode tahun 2014-2018. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yaitu dengan menetapkan kriteria – kriteria yang telah ditentukan sehingga diperoleh 7 perusahaan dengan jumlah total 35 laporan keuangan. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan menggunakan software SPSS versi 23.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Struktur modal berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Ukuran perusahaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan.
Kata kunci : Nilai Perusahaan, Profitabilitas, Struktur Modal, Ukuran Perusahaan
SM-20116 | M20/116 Muh p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain