Text
PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS DAN PROFITABILITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI PADA PERUSAHAAN PROPERTY AND REAL ESTATE)
Tujuan dari suatu perusahaan adalah untuk memperoleh keuntungan yang maksimal, untuk memakmurkan para pemegang saham, dan meningkatkan nilai perusahaan. Nilai perusahaan sangat penting, karena mencerminkan kinerja perusahaan yang dapat mempengaruhi persepsi investor terhadap perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan, menganalisis pengaruh likuiditas terhadap nilai perusahaan, dan menganalisis pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan.
Populasi dalam penelitian ini yaitu perusahaan Property and Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga diperoleh sampel sebanyak 12 perusahaan. Teknik analisis data menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 23.
Berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa 1) Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan. 2) Likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan. 3) Profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan pada perusahaan Property and Real Estate yang terdaftar di Bursa efek Indonesia periode 2014-2018.
Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas dan Nilai Perusahaan.
SM-20137 | M20/137 Nor p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain