Text
PENGARUH CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK, HARGA PROMOSI DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE PADA XIAOMI STDRE GALAXY MALL 3 SURABAYA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek, kualitas produk, harga, promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian pada Xiaomi Store Galaxy Mall 3 Surabaya. Seiring berkembangnya suatu teknologi, perusahaan dituntut untuk bersaing secara ketat dalam melihat peluang, ancaman, tantangan dan hambatan yang ada.
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu konsumen yang datang dan melakukan pembelian di Xiaomi Store Galaxy Mall 3 Surabaya dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Penelitian ini menggunakan data primer dan metode pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebar kuisioner. Hasil regresi linier berganda memiliki hubungan positif antara citra merek, kualitas produk, harga, promosi dengan keputusan pembelian sedangkan kualitas pelayanan memiliki hubungan negatif dengan keputusan pembelian.
Bagi Xiaomi Store Galaxy Mall 3 Surabaya diharapkan dapat memperhatikan hubungan positif dari citra merek, kualitas produk, harga, promosi terhadap keputusan pembelian dan hubungan negatif kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian dalam menjaga minat konsumen dalam mengambil keputusan pembelian. Bagi peneliti selanjutnya agar menambah variabel lain yang belum dicantumkan dalam penelitian ini agar dapat memperluas penelitian dan periode penelitian yang lebih update dan terbaru.
Kata Kunci: Citra Merek, Kualitas Produk, Harga, Promosi, Kualitas Pelayanan dan Keputusan Pembelian
SM-20246 | M20/246 Ted p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain