Text
PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS, DAN SOLVABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAN LQ-45
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Likuiditas, Profitabilitas, dan Solvabilitas terhadap Harga Saham pada Perusahaan LQ-45.
Jenis data pada penelitian ini merupakan data sekunder yang berupa laporan keuangan perusahaan. Populasi diperoleh sampel sebanyak 8 perusahaan dari 25 perusahaan LQ-45 selama periode pengamatan tahun 2015-2019 sebanyak 25 Perusahan. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode sampel jenuh atau sensus yaitu teknik untuk menentukan sampel dengan menggunakan seluruh populasi yang ada berdasarkan karakteristik dan kualitas. Sampel diperoleh sebanyak 8 perusahaan dari 25 perusahaan LQ-45 selama periode pengamatan tahun 2015-2019. Teknik analisis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda yang diolah dengan aplikasi SPSS versi 25.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Current Ratio berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham, Return On Asset (ROA) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham, Debt To Equity ratio (DER) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham.
Kata kunci : Likuiditas, Profitabilitas, Solvabilitas, dan Harga Saham
SM-21109 | M21/109 Lut p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain