Text
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH AKUISISI PADA PT.TIPPHONE MOBILE INDONESIA,TBK
Akuisisi adalah pengambil alihan kepemilikan atau pengendalian atas saham atau aset
suatu perusahaan oleh perusahaan lain, perusahaan pengambil alih dan yang diambil
alih tetap eksis sebagai badan hukum yang terpisah. Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis perbedaan kinerja keuangan sebelum dan sesudah akuisisi pada PT.
Tiphone Mobile Indonesia, Tbk. Kinerja keuangan perusahaan diukur menggunakan
rasio keuangan yang terdiri dari Current Ratio, Quick Ratio, Cash Ratio, Inventory to
Net Working Capital, Debt to Asset Ratio, Debt to Equity Ratio, Long Term Debt to
Equity Ratio, Return On Asset, Return On Equity, Net Profit Margin, Fixed Asset
Turn Over, Total Asset Turn Over, Inventory Turn Over, dan Working Capital Turn
Over.
Dalam penelitian ini tidak menggunakan sampel, karena jenis penelitian studi kasus.
Penelitian ini dilakukan secara khusus pada obyek tertentu yaitu PT. Tiphone Mobile
Indonesia, Tbk di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011-2015. Uji yang digunakan
sebagai teknik analisis data adalah uji pairedsample t test.
Hasil dari pengujian paired sample t test menunjukkan 12 rasio keuangan tidak ada
perbedaan yang signifikan setelah perusahaan melakukan akuisisi, sedangkan pada 2
rasio yaitufixed asset turn over dan total asset turn over terdapat perbedaan setelah
perusahaan melakukan akuisisi.
SM-18028 | SM18/028 Nur a c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain