Text
PENGARUH MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN TERHADAP TINGKAT KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA SIDOARJO UTARA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modernisasi sistem
administrasi perpajakan yang meliputi e-Registration, e-SPT, dan e-Billing
terhadap tingkat kepatuhan wajib pajak.
Populasi dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode
incidental sampling pada KPP Pratama Sidoarjo Utara. Penelitian ini
menggunakan data primer yang didapatkan melalui penyebaran kuesioner
dengan jumlah sampel sebanyak 65 responden. Metode analisis yang
digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan alat bantu aplikasi
SPSS (Statistical Product and Service Solution).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-Registration berpengaruh positif
terhadap kepatuhan wajib pajak dengan koefisien regresi sebesar 1,087 dan
tingkat signifikansi 0,000. e-Billing juga berpengaruh positif terhadap
kepatuhan wajib pajak pribadi terhadap kepatuhan wajib pajak dengan
koefisien regresi sebesar 0,331 dan tingkat signifikansi 0,000. Sedangkan untuk
e-SPT berpengaruh negatif terhadap kepatuhan wajib pajak dengan koefisien
regresi sebessar -0,140 dan tingkat signifikasi 0,031.
Kata Kunci : Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, e-Registration, e-
SPT, e-Billing, Kepatuhan Wajib Pajak.
SA-18083 | SA18/083 nin p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain