Text
PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, AKTIVITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN TRANSPORTASI
Perusahaan transportasi merupakan bagian penting dalam kehidupan masyarakat karena mempunyai peran sebagai pemenuhan kebutuhan dasar untuk mengakomodasi aktivitas sosial dan ekonomi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio likuiditas, aktivitas, dan solvabilitas terhadap profitabilitas pada perusahaan transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2012-2016. Metode yang digunakan untuk menentukan sampel adalah purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 6 perusahaan transportasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio likuiditas (CR) berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap profitabilitas (ROE) karena tingkat current ratio perusahaan transportasi yang baik berarti terjadi adanya penuranan laba sebab laba banyak dipergunakan untuk melakukan pembayaran hutang jangka pendeknya. Rasio aktivitas (TATO) berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas (ROE) karena perputaran aktiva yang cepat menunjukkan kemampuan perusahaan transportasi dalam memperoleh laba. Rasio solvabilitas (DER) berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap profitabilitas (ROE) karena perusahaan transportasi cenderung meningkatkan hutang walaupun belum tentu mengalami peningkatan laba.
Dapat disimpulkan bahwa profitabilitas dapat dipengaruhi oleh likuiditas, aktivitas dan solvabilitas baik bagi perusahaan. Sebaiknya perusahaan transportasi lebih memperhatikan kinerja keuangan untuk mengetahui perkembangan suatu perusahaan transportasi.
SM-18082 | SM18/082 Lel p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain