Text
PENGARUH KARAKTERISTIK PERUSAHAAN, FAKTOR AUDIT DAN KINERJA KEUANGAN TERHADAP AUDIT DELAY (PADA PERUSAHAAN PROPERTY AND REAL ESTATE DI BEI)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh komite audit, umur perusahaan, opini audit, ukuran KAP, profitabilitas, solvabilitas terhadap audit delay pada perusahaan property and real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Populasi penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling pada perusahaan property and real estate yang terdaftar di BEI selama periode 2012-2016. Berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampel sebanyak 41 perusahaan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regesi linier berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS.
Hasil penelitian menunjukan bahwa komite audit tidak berpengaruh terhadap audit delay karena komite audit hanya bersifat sebagai pengawas. Umur Perusahaan tidak berpengaruh terhadap audit delay karena perusahaan yang masih muda juga ingin membentuk reputasi yang baik. Opini audit berpengaruh terhadap audit delay karena perusahaan yang menerima opini unqualified opinion audit delay cenderung lebih pendek. Ukuran KAP berpengaruh terhadap audit delay karena KAP The Big Four jauh lebih baik dibandingkan dengan KAP Non Big Four. Profitabilitas berpengaruh terhadap audit delay karena perusahaan yang memperoleh laba cenderung akan lebih tepat waktu. Solvabilitas berpengaruh terhadap audit delay karena semakin banyak hutang yang diterima maka semakin panjang audit delay perusahaan. Secara simultan, semua faktor mempengaruhi terjadinya audit delay.
Kata kunci: audit delay, komite audit, opini audit, profitabilitas
SA-18151 | SA18/151 muh p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain