Text
PENGARUH PENERAPAN SISTEM EFILLING, KUALITAS TEKNOLOGI DAN TINGKAT PEMAHAMAN PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK (STUDI PADA KPP PRATAMA SURABAYA)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penerapan sistem efilling,
kualitas teknologi informasi dan tingkat pemahaman perpajakan terhadap
kepatuhan Wajib Pajak. Penelitian dilakukan di KPP Pratama Surabaya
Krembangan.
Populasi penelitian ini terdiri dari Wajib Pajak Orang Pribadi dan Wajib
Pajak Badan yang terdaftar di KPP Pratama Surabaya Krembangan dan sudah
menggunakan sistem e-filling. Sampel yang diperoleh dalam penelitian ini
sebanyak 87 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode
incidental sampling. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear
berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Penerapan sistem e-filling
berpengaruh positif terhadap kepatuhan Wajib Pajak. Hal ini berarti bahwa
semakin tinggi penerapan sistem e-filling maka semakin meningkatkan kepatuhan
Wajib Pajak. (2) Kualitas teknologi informasi berpengaruh positif terhadap
kepatuhan Wajib Pajak. Hal ini berarti bahwa semakin baik kualitas teknologi
informasi dalam sistem perpajakan yang digunakan, maka akan meningkatkan
kepatuhan Wajib Pajak sebab mempermudah Wajib Pajak dalam menyampaikan
SPTnya. (3) Tingkat pemahaman perpajakan berpengaruh positif terhadap
kepatuhan Wajib Pajak. Hal ini berarti bahwa semakin besar tingkat pemahaman
perpajakan yang dimiliki Wajib Pajak maka akan mengurangi tingkat pelanggaran
peraturan perpajakan, sehingga Wajib Pajak pun akan patuh dalam memenuhi
kewajiban perpajakannya.
Kata Kunci: sistem e-filing, kualitas teknologi informasi, dan tingkat pemahaman
perpajakan.
SA-18263 | SA18/263 nur p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain