Text
PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL, KEBIJAKAN DIVIDEN DAN KEPUTUSAN PENDANAAN TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh intellectual capital, kebijakan dividen dan keputusan pendanaan terhadap kinerja perusahaan. Dalam penelitian ini intellectual capital diukur menggunakan value added intellectual coefficient meliputi: value added capital employed (VACE), value added human capital (VAHU) dan structural capital value added (STVA), kebijakan dividen diukur dengan menggunakan rasio dividend payout ratio dan keputusan pendanaan diukur dengan rasio debt to equity ratio.
Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2012-2016 yaitu sebanyak 144 perusahaan. Dalam penelitian ini, teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dan diperoleh sebanyak 38 sampel perusahaan. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa VACE dan STVA berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan. Hal ini menunjukkan penggunaan modal usaha sendiri dan penempatan komponen struktur perusahaan yang tepat mampu meningkatkan kinerja keuangan perusahaan. Sementara itu, VAHU berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan mengindikasikan bahwa besarnya beban karyawan yang tidak diimbangi dengan pelatihan dan training akan mengakibatkan kinerja perusahaan menurun karna tidak mampu mengimbangi teknologi yang terus berkembang; kebijakan dividen berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan mengindikasikan bahwa semakin banyak dividen yang dibagikan akan mengurangi laba perusahaan dan keputusan pendanaan berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan mengindikasikan bahwa pendapatan yang didanai oleh hutang akan menyebabkan laba berkurang karena untuk membayar hutang dan beban bunga.
Kata kunci: intellectual capital, kebijakan dividen, keputusan pendanaan dan kinerja perusahaan.
SA-18276 | SA18/276 mid p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain