Text
PENGARUH MANAJEMEN LABA, KINERJA PERUSAHAAN DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP REKLASIFIKASI ASET KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh manajemen laba, kinerja perusahaan, dan ukuran perusahaan terhadap reklasifikasi aset keuangan perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling sehingga dihasilkan sampel sebanyak 20 perusahaan perbankan selama periode 2010-2014. Manajemen laba dalam penelitian ini diukur menggunakan nilai discretionary accrual menggunakan model dari Beaver dan Engel. Kinerja perusahaan diukur menggunakan nilai ROA. Ukuran perusahaan dikur dengan menggunakan logaritma natural dari total aset. Reklasifikasi aset keuangan yang digunakan adalah dari kelompok hingga jatuh tempo ke tersedia untuk dijual sesuai dengan ketentuan PSAK No.55 (Revisi 2011) yang diukur dengan variabel dummy.
Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi logistik biner. Hasil uji simultan menunjukkan bahwa adanya pengaruh antara manajemen laba, kinerja perusahaan, dan ukuran perusahaan terhadap reklasifikasi aset keuangan. Dari hasil uji parsial menunjukkan bahwa adanya pengaruh manajemen laba dan ukuran perusahaan terhadap reklasifikasi aset keuangan, sebaliknya kinerja perusahaan tidak berpengaruh terhadap reklasifikasi aset keuangan.
Kata kunci : Manajemen Laba, Kinerja Perusahaan, Reklasifikasi Aset Keuangan, Ukuran Perusahaan, PSAK No.55 (Revisi 2011).
SA-18303 | SA18/303 ani p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain