Text
"PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, HARGA DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN BIMBINGAN BELAJAR ALFAGAMMA SURABAYA"
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh kualitas pelayanan yang diukur dengan bukti langsung, kehandalan, daya tangkap, jaminan, dan empati, untuk variabel harga yang diukur dengan kesesuaian harga dengan kualitas jasa dan pelayanan, sedangkan untuk variabel kepuasan pelanggan yang diukur dengan harapan pelanggan terhadap loyalitas pelanggan pada lembaga bimbingan belajar Alfa Gamma Surabaya.
Populasi dalam penelitian ini pelanggan lembaga bimbingan belajar Alfa Gamma, pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan purposive sampling untuk pelanggan LBB Alfa Gamma sejak tahun 2013 dan tetap memilih LBB Alfa Gamma sebagai tempat bimbingan belajar selama 3 tahun, dan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan maka diperoleh sampel sebanyak 112 pelanngan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan alat bantu aplikasi SPSS.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel kualitas pelayanan, harga, dan kepuasan pelanggan mempunyai pengaruh terhadap loyalitas pelanggan, Secara parsial menunjukkan bahwa variabel kualitas pelanyanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai siginifikan sebesar 0,007, Sedangkan variabel harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai signifikan sebesar 0,011, dan variabel kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas pelanggan dengan nilai signifikan 0,039.
SM-17021 | SM17/021 Ann p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain