Text
PENGARUH KINERJA PENDAPATAN ASLI DAERAH DAN BELANJA MODAL TERHADAP TINGKAT KEMANDIRIAN KEUANGAN DAERAH (STUDI PADA KABUPATEN/KOTA DI JAWA TIMUR)
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (a) Pengaruh kinerja pendapatan asli daerah terhadap tingkat kemandirian keuangan daerah, (b) Pengaruh belanja modal terhadap tingkat kemandirian keuangan daerah pada Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Sampel penelitian terdiri dari 35 Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder dari laporan realisasi anggaran dan belanja daerah Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur dengan periode observasi tahun 2012-2015. Data diperoleh dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Timur. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa kinerja pendapatan asli daerah berpengaruh positif terhadap tingkat kemandirian keuangan daerah. Demikian juga dengan belanja modal yang berpengaruh positif terhadap tingkat kemandirian keuangan daerah Pemerintah Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur. Kata Kunci: Kinerja Pendapatan Asli Daerah, Belanja Modal, dan Tingkat Kemandirian Keuangan Daerah.
SA-17031 | SA17/031 ern p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain