Text
PENGARUH ARUS KAS BEBAS, PROFITABILITAS DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN UTANG
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh arus kas bebas, profitabilitas
dan ukuran perusahaan terhadap kebijakan utang pada perusahaan manufaktur
sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa laporan tahunan.
Populasi dalam penelitian ini berupa perusahaan manufaktur sektor barang
konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2012 – 2014.
Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling dengan
menggunakan kriteria tertentu sehingga didapatkan sampel sejumlah 27
perusahaan yang sesuai dengan kriteria sehingga diperoleh 81 pengamatan.
Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan menggunakan
software SPSS versi 20.
Bedasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa arus kas bebas dan ukuran
perusahaan berpengaruh positif terhadap kebijakan utang, hal ini disebabkan
karena semakin tinggi nilai arus kas bebasnya dan semakin besar ukuran
perusahaanya maka semakin tinggi pula aktivitas yang akan menaikkan nilai
perusahaan yang berkaitan dengan penggunaan kebijakan utang. Profitabilitas
tidak berpengaruh negatif terhadap kebijakan utang, hal ini disebabkan karena
pada kenyataannya perusahaan tidak bisa menghindari penggunaan utang untuk
sumber pendanaannya karena perusahaan memerlukan dana yang besar untuk
tambahan investasinya dan dengan tingkat profitabilitas yang tinggi artinya
perusahaan mampu menghasilkan keuntungan yang lebih besar dari modal yang
diinvestasikan pada aktivanya yang dapat memberikan kemudahan dalam
memperoleh kepercayaan kreditur untuk meminjamkan dana pada perusahaan
walaupun the pecking order theory mengatakan bahwa manajer lebih menyukai
dana internal (laba ditahan) dari pada dana eksternal (utang).
Kata kunci: kebijakan utang, arus kas bebas, profitabilitas, ukuran perusahaan
SA-17064 | SA17/064 zak p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain