Text
PENGARUH KINERHJA KEUANGAN DAN PERTUMBUHAN KEUANGAN DAN POTENSIAL TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR BARANG DAN KONSUMSI DI BEI
Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk menguji pengaruh likuiditas, leverage, profitabilitas, dan pertumbuhan potensial terhadap kebijakan dividen. Dalam penelitian ini likuiditas diukur menggunakan rumus current ratio (CR), leverage diukur menggunakan debt to equity ratio (DER), profitabilitas diukur menggunakan return on equity (ROE), pertumbuhan potensial diukur menggunakan rumus pertumbuhan potensial (PP) dan kebijakan dividen diukur menggunakan rumus dividend payout ratio (DPR).
Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang industri manufaktur sektor barang dan konsumsi di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2011-2014. Total sampel penelitian adalah 15 perusahaan yang ditentukan melalui purposive sampling. Sumber data dari penelitian ini berasal dari Indonesia Stock Exchange (IDX), www.idx.co.id dan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia STIESIA (Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Surabaya). Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Teknik analisis yang digunakan berupa uji statistik F yang menunjukkan apakah semua variabel independen yang dimasukkan dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel dependen dan uji statistik t yang menunjukkan seberapa jauh pengaruh satu variabel independen secara individual dalam menerangkan variasi variabel dependen dengan tingkat signifikan sebesar 5%.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa cash position atau likuiditas tidak memiliki pengaruh terhadap kebijakan dividen karena apabila likuiditas perusahaan mengalami penurunan atau rendah maka perusahaan tidak akan membayar dividen yang tinggi untuk menjaga reputasinya. Leverage dalam hal ini DER tidak memiliki pengaruh terhadap kebijakan dividen karena perusahaan menggunakan hutang untuk kegiatan investasi dan kegiatan operasional perusahaan sebab laba ditahan yang dimiliki perusahaan tidak dapat memenuhi untuk kegiatan tersebut. Perusahaan tidak menggunakan hutang untuk sumber dana dalam pembagian dividen. Return on equity atau pofitabilitas berpengaruh terhadap kebijakan dividen, hal ini membuktikan bahwa pembayaran dividen sangat bergantung pada keuntungan yang didapatkan perusahaan. Pertumbuhan potensial berpengaruh terhadap kebijakan pembagian dividen perusahaan artinya semakin besar kebutuhan perusahaan di masa yang akan datang memungkinkan terjadinya laba ditahan dan menyebabkan perusahaan membagikan dividen kepada investor dan pemegang saham dalam jumlah yang rendah atau bahkan tidak membagikan dividen.
Kata kunci: Likuiditas, Leverage, Profitabilitas, Pertumbuhan Potensial, dan Kebijakan Dividen.
SA-17131 | SA17/131 ros p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain