Text
PERTUMBUHAN PERUSAHAAN, STRUKTUR AKTIVA DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN SERTA PENGARUHNYA TERHADAP STRUKTUR MODAL ( Studi Kasus pada PT Gudang Garam.Tbk)
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan perusahaan, struktur aktiva dan pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder pada PT. Gudang Garam, Tbk yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Penelitian ini tidak menggunakan sampel karena sifat dari penelitian ini merupakan studi kasus, sehingga data yang digunakan hanya dari satu perusahaan yaitu PT. Gudang Garam, Tbk berupa laporan keuangan triwulan periode 2010-2015. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh signifikan terhadap struktur modal karena tingkat penjualan yang tinggi tidak cenderung membuat perusahaan untuk mengambil hutang dan memperbesar stuktur modalnya. Pernyataan ini didukung oleh hasil penelitian Chalimatus Sa’adah (2015). Sedangkan, struktur aktiva, pertumbuhan perusahaan berpengaruh signifikan dan positif terhadap struktur modal karena perusahaan dengan posisi aktiva tetap yang besar akan memiliki kemudahan dalam pengadaan hutang dan perusahaan yang mengalami pertumbuhan akan membutuhkan modal yang lebih untuk mengembangkan usahanya. Pernyataan ini juga didukung oleh hasil penelitian Putri dan Fadhlia (2014) dan Abidah Mahjati (2013).
SM-17082 | SM17/082 Nor p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain