Text
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PEMILIHAN KARIR MENJADI AKUNTAN PUBLIK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa menjadi akuntan publik meliputi pertimbangan pasar kerja, pelatihan profesional, gaji, pengakuan profesional, nilai-nilai sosial, lingkungan kerja, dan personalitas. Penelitian ini dilaksanakan di STIESIA dan PERBANAS.
Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan kriteria mahasiswa jurusan akuntansi pada tingkat semester VII. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dengan melakukan penelitian terhadap mahasiswa akuntansi sebanyak 100 mahasiswa dengan menyebarkan kuesioner secara langsung. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu regresi linear berganda.
Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Faktor pertimbangan pasar kerja tidak berpengaruh terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (2) Pelatihan professional tidak berpengaruh terhadap terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (3) Gaji berpengaruh positif terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (4) Pengakuan professional berpengaruh positif terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (5) Nilai-nilai sosial tidak berpengaruh terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (6) Lingkungan tidak berpengaruh terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik. (7) Personalitas berpengaruh positif terhadap pemilihan karir menjadi akuntan publik.
SA-17230 | SA17/230 Yun f c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Gudang |
Tidak tersedia versi lain