Text
PENGARUH STORE ATMOSPHERE, HEDONIC MOTIVE DAN SERVICE QUALITY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAAN
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui store atmosphere, hedonic motive dan service quality terhadap keputusan pembelian pada Excelso Plaza Marina, serta untuk mengetahui diantara store atmosphere, hedonic motive, dan service quality mana yang berpengaruh dominan terhadap keputusan pembelian pada Excelso Plaza Marina
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu konsumen yang berkunjung dan melakukan keputusan pembelian. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan data yang digunakan adalah data primer. Jenis data yang digunakan adalah data subjek sedangkan teknik pengambilan sampel menggunkan purposive sampling dengan jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 100 responden. Teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh store atmosphere, hedonic motive dan service quality terhadap keputusan pembelian adalah berpengaruh positif. Dan yang memiliki pengaruh dominan terhadap keputusan pembelian adalah service quality. Dalam hal ini menunjukkan bahwa seluruh hipotesis dalam penelitian ini terbukti kebenarannya.
SM-17227 | SM17/227 Dim p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Gudang |
Tidak tersedia versi lain