Text
PENGARUH GAYA HIDUP, KEPERCAYAAN MEREK DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KOSMETIK ORIFLAME (Survei Pada Mahasiswa STIESIA Surabaya)
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan menganalisis gaya hidup, kepercayaan merek dan kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Oriflame.
Jenis penelitian yang dipergunakan dalam penelitian adalah kuantitatif dengan metode kausal komparatif yaitu jenis penelitian dengan karakteristik masalah berupa hubungan sebab akibat antara dua variabel atau lebih. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Mahasiswa STIESIA Surabaya. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan accidental sampling dengan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis regresi bergand.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Oriflame. Kepercayaan merek berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Oriflame karena merek berperan penting untuk menjad iidentitas produk. Kualitas produk berpengaruh positif terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Oriflame, karena semakin konsumen mampu mempersepsikan kualitas terhadap produk kosmetik Oriflame maka semakin cepat konsumen melakukan keputusan pembelian.
SM-17255 | SM17/255 Han p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Gudang |
Tidak tersedia versi lain