Text
PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN , BUDAYA KERJA, DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN KEPADA CV.GUNA HARSA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan, budaya kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan. Metode pengambilan sampel di lapangan menggunakan Teknik cluster random sampling. Jumlah sampel 100 responden yang digunakan dalam sampel penelitian. Pada penelitian ini variabel bebas adalah Gaya Kepemimpinan (GK); BudayaKerja (BK); Lingkungan Kerja (LK) dan variabel terikat adalah Kehadiran dan ketepatan waktu kerja (KW).; Tanggung jawab terhadap pekerjaannya (TJ); Kualitas pekerjaan (KP); Kerja sama dengan karyawan lain (KR).
Berdasarkan uji f menunjukkan bahwa model regresi layak digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini terdapat hubungan signifikan antara gaya kepemimpinan, budaya kerja, dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan CV. Guna Harsa.
Untuk itu CV. Guna Harsa sebaiknya mempertahankan gaya kepemimpinan yang diterapkan serta meningkatkan kinerja kepemimpinannya untuk lebih baik lagi. CV. Guna Harsa selalu memperhatikan kebijakannya khususnya yang berkaitan dengan budaya kerjanya. Karena dengan budaya kerja yang kuatakan menyebabkan terjadinya penyesuaian antar kelompok atau karyawan dalam organisasi dan pada akhirnya akan mendorong kinerja yang lebih baik. CV. Guna Harsa harus selalu memperhatikan lingkungan kerja karyawan, karena factor ini adalah faktor yang paling berpengaruh terhadap kinerja karyawan.
SM-17322 | SM17/322 Ayu p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Gudang |
Tidak tersedia versi lain