Text
"PENGARUH PERPUTARAN PIUTANG, PERPUTARAN PERSEDIAAN, RETURN ON ASSET DAN RASIO UTANG TERHADAP LIKUIDITAS PADA PERUSAHAAN INDUSTRI DASAR DAN KIMIA YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA"
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh
perputaran piutang, perputaran persediaan, return on assets dan rasio utang
terhadap likuiditas pada perusahaan industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa
Efek Indonesia.
Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian
ini adalah semua perusahaan industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek
Indonesia selama periode 2011-2015. Penentuan sampel penelitian ini
menggunakan metode purposive sampling dengan kriteria: perusahaan industri
dasar dan kimia yang memperoleh laba selama periode 2011-2015, perusahaan
industri dasar dan kimia yang menerbitkan laporan keuangan dalam bentuk rupiah
serta laporan keuangan di audit dengan opini wajar tanpa pengecualian, sehingga
yang dijadikan sampel sebanyak 34 perusahaan industri dasar dan kimia dengan
jumlah data observasi sebanyak 170 data.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Perputaran piutang berpengaruh
positif dan signifikan terhadap likuiditas perusahaan industri dasar dan kimia yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2011 – 2015, 2) Perputaran persedian
berpengaruh positif dan signifikan terhadap likuiditas perusahaan industri dasar dan
kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2011 – 2015., 3) Return
on asset berpengaruh positif dan signifikan terhadap likuiditas perusahaan industri
dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2011 – 2015,
4) Rasio utang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap likuiditas perusahaan
industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2011
– 2015.
SA-17355 | SA17/355 Sis p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia - Gudang |
Tidak tersedia versi lain