Text
PENGARUH PROFITABILITAS, RISIKO KEUANGAN DAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN TERHADAP MANAJEMEN LABA (Studi Pada Perusahaan Pertambangan Batu-Bara Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2016-2020)
Penelitian ini bertujuan untuk menguji: (1) Pengaruh profitabilitas terhadap manajemen laba, (2) Pengaruh risiko keuangan terhadap manajemen laba, dan (3) Pengaruh pertumbuhan perusahaan terhadap manajemen laba dimana manajemen laba merupakan suatu kebijakan akuntansi yang dipilih oleh manajer untuk mencapai tujuan tertentu.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan pertambangan batu bara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016 sampai 2020. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode purposive sampling dengan tujuan untuk mendapatkan sampel yang sesuai kriteria dengan variabel penelitian. Berdasarkan kriteria pemilihan diperoleh jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 50 observasi pada 10 perusahaan dalam kurun waktu 5 tahun. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis model regresi data panel.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Profitabilititas berpengaruh positif terhadap manajemen laba, (2) Risiko keuangan berpengaruh positif terhadap manajemen laba, (3) Pertumbuhan perusahaan tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba.
Kata Kunci: Profitabilitas, Risiko Keuangan, Pertumbuhan Perusahaan, Manajemen Laba
SA-22069 | SA22/069 Ani p c.1 | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain