Text
PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE DAN STRUKTUR MODAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DIMEDIASI OLEH PERENCANAAN PAJAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh corporate governance dan struktur modal terhadap nilai perusahaan yang dimediasi oleh perencanaan pajak. Corporate governance diukur menggunakan komisaris independen dan komite audit, struktur modal diukur menggunakan Debt to Equity Ratio (DER), nilai perusahaan diukur menggunakan Price to Book Value (PBV) dan perencanaan pajak diukur menggunakan Effective Tax Ratio (ETR).
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan data penelitian data sekunder yang berupa laporan tahunan perusahaan. Populasi pada penelitian ini adalah perusahaan subsektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan menetapkan beberapa kriteria sehingga diperoleh sampel sebanyak 25 perusahaan dengan total 125 data observasi. Metode pengujian yang digunakan adalah sobel test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa komisaris independen berpengaruh positif terhadap perencanaan pajak, sedangkan komite audit tidak berpengaruh terhadap perencanaan pajak, serta struktur modal tidak berpengaruh terhadap perencanaan pajak. Untuk komisaris independen berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, namun komite audit tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, struktur modal berpengaruh terhadap nilai perusahaan, perencanaan pajak tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Perencanaan pajak tidak mampu memediasi pengaruh corporate governance terhadap nilai perusahaan. Perencanaan pajak juga tidak mampu memediasi pengaruh struktur modal terhadap nilai perusahaan.
Kata kunci: corporate governance, struktur modal, nilai perusahaan, perencanaan pajak
SA-22108 | SA22/108 Fer p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain