Text
PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, KUALITAS PELAYANAN, KONDISI KEUANGAN, DAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK REKLAME DI SURABAYA
Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) Pengaruh kesadaran wajib pajak terhadap kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya, 2) Pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya, 3) Pengaruh kondisi keuangan terhadap kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya, dan 4) Pengaruh sanksi pajak terhadap kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data primer yang didapatkan dari kuesioner yang disebar kepada wajib pajak reklame yang terdaftar di Bapenda Surabaya pada tahun 2021. Pengumpulan data menggunakan teknik purposive sampling. Data yang diperoleh dari penelitian ini berjumlah 100 responden. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis statistik deskriptif, uji kualitas data, uji asumsi klasik, regresi linear berganda, uji kelayakan model (uji f), uji koefesien determinasi (uji r), dan uji hipotesis (uji t). Kemudian data ini diolah dengan perangkat lunak SPSS 26.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran wajib pajak berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya. Kualitas pelayanan memiliki pengaruh positif terhadap Kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya. Namun disisi lain kondisi keuangan dan sanksi pajak tidak berpengaruh pada kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya.
Kata Kunci : Kesadaran wajib pajak, kualitas pelayanan, kondisi keuangan, sanksi pajak, kepatuhan wajib pajak reklame Kota Surabaya.
SA-22133 | SA22/133 Vir p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain