Text
PENGARUH ARUS KAS OPERASI DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA (Studi Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)
Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menguji pengaruh: (1) arus kas operasi terhadap return saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. (2) laba akuntansi terhadap return saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu pemilihan sampel dengan kriteria- kriteria yang telah ditentukan. Berdasarkan metode purposive sampling tersebut didapatkan sebanyak 55 sampel dari 11 perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama tahun 2016- 2020. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 20.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) arus kas operasi tidak berpengaruh terhadap return saham. (2) laba akuntansi berpengaruh positif terhadap return saham.
SA-22296 | SA22/296 Aur p | Perpustakaan Pusat - R. Koleksi Khusus Lt.2 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tandon/Tidak dipinjamkan |
Tidak tersedia versi lain